![]()
Cicalengka, 3 Oktober 2025 — Yayasan Amirul Ummah kembali menebar keberkahan dengan menyebarkan mushaf Al-Qur’an dari para donatur Iman Care ke Masjid Al-Hilmi , yang berlokasi di Kampung Pamoyanan, Desa Panenjoan, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung.
Penyaluran ini menjadi momentum penting dalam menghidupkan kembali kegiatan ibadah dan mengaji di Masjid Al-Hilmi yang baru saja selesai direnovasi. Dengan bangunan yang kini lebih layak dan nyaman, kehadiran Al-Qur’an baru semakin melengkapi upaya masyarakat dalam memakmurkan masjid serta memperkuat aktivitas keagamaan di lingkungan sekitar.
Masjid Al-Hilmi memiliki kisah berdirinya yang sarat makna. Nama “Al-Hilmi” diambil dari nama almarhum Bapak Hilmi , kakek dari Ustadzah Eti Kurniawati yang kini menjadi guru sekaligus penerus kegiatan mengajar di masjid tersebut.
Sejak lama, almarhum Bapak Hilmi memiliki cita-cita mulia untuk membangun masjid di lingkungan keluarganya. Berkat semangat gotong royong dan kebersamaan keluarga besar Al-Hilmi, impian tersebut akhirnya terwujud. Kini, Masjid Al-Hilmi tidak hanya menjadi tempat ibadah keluarga besar Al-Hilmi, namun juga berkembang menjadi pusat kegiatan keagamaan dan pembinaan umat bagi masyarakat sekitar.![]()
Ustadzah Eti Kurniawati menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan mushaf Al-Qur’an yang diterima.
“Alhamdulillah, kami sangat berterima kasih atas bantuan mushaf Al-Qur’an ini. InsyaAllah akan digunakan sebaik-baiknya untuk kegiatan mengaji anak-anak dan jamaah di sini. Terima kasih kepada Iman Care dan Yayasan Amirul Ummah atas perhatian dan dukungannya,” ungkapnya.
Perwakilan dari Yayasan Amirul Ummah juga memberikan apresiasi kepada Iman Care yang terus konsisten mendukung program penyaluran Al-Qur’an ke berbagai daerah di Indonesia.
“Kami berharap bantuan ini menjadi amal jariyah bagi para donatur, sekaligus menumbuhkan semangat masyarakat untuk semakin mendekatkan diri dengan Al-Qur’an,” ujar perwakilan yayasan.
Melalui dukungan berkelanjutan dari para donatur dan mitra seperti Iman Care, Yayasan Amirul Ummah berkomitmen untuk terus menyalurkan mushaf Al-Qur’an ke pelosok daerah. Program ini menjadi bagian dari upaya menyalakan kembali semangat umat dalam membaca, memahami, dan mengamalkan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup.